Habibi Muhammad D.

1. Berapa lama Anda sekolah di ar-rohmah? Dimulai dari kelas berapa hingga kelas berapa?

Saya bersekolah di Ar-Rohmah Tahfizh selama 6 tahun, mulai dari kelas 7(1 SMP) sampai dengan kelas 12(3 SMA).

2. Setelah lulus dari ar-rohmah, di mana Anda belajar? Apa jurusan Anda?

Setelah lulus saya belajar di Dirossah Khossoh Ma’had Al Azhar Mesir

3. Bisakah Anda membagikan pengalaman Anda ketika mendaftar ke universitas?

Saya mendaftar di sekolah tersebut menggunakan mediator timur tengah bernama Tanmia

4. Apakah Anda mendapatkan beasiswa penuh di universitas Anda saat ini? Jika ya, silakan bagikan tips Anda

Di Dirossah Khossoh Ma’had Al Azhar tidak meminta biaya sama sekali,semua di fasilitasi mulai dari buku,meja belajar,pengajar dll.

5. Apa yang Anda harapkan untuk lakukan setelah lulus dari universitas?

Saya harap setelah lulus dari Al Azhar ilmu saya dapat berguna di kalangan masyarakat,dan insya Allah saya akan mengabdi di Ar Rohmah untuk mengamalkan ilmu saya disana.

6. Bagaimana ar-rohmah berkontribusi dalam membentuk diri Anda saat ini?

Ar Rohmah sangat berkontribusi dalam membentuk diri saya saat ini,mulai dari kemandirian, didikan yang membuat kami terbiasa untuk selalu melakukan sunnah-sunnah nabi,ilmu yang sangat banyak mulai dari ilmu dunia dan juga ilmu akhirat dan masih banyak lagi

7. Apa hal terbaik dari ar-rohmah? Ceritakan momen yang paling berkesan saat Anda di ar-rohmah

Semua momen di Ar Rohmah sebenarnya sangat berkesan, dimulai dari fasilitasnya yang sangat lengkap, banyak anak yang khatam 30 juz disana,tapi momen yang paling berkesan adalah teman teman yang selalu menemani dari bangun tidur sampai tidur lagi.

8. Saran apa yang akan Anda berikan kepada siswa yang akan lulus?

Saya berpesan kepada siswa yang mau lulus, mungkin kalian sekarang menyesal kenapa waktu kelas 10 dan kelas 11 tidak serius belajar,setoran dll,tapi jangan sampai kalian menyesal yang kedua kalinya ketika sudah lulus nanti,teruslah belajar,mengupgrade diri kalian,jangan mengulangi kemalasan kalian di kelas 10 dan 11.

9. Apakah Anda akan merekomendasikan ar-rohmah kepada orang lain? Jika ya, apa yang akan Anda katakan?

Saya akan merekomendasikan Ar Rohmah kepada orang lain,karena progam pembelajaran yang sangat bagus,fasilitas yang memadai, para ustadz yang berilmu dan masih banyak lagi.

10. Apa yang Anda lakukan di waktu luang Anda?

Di waktu luang saya belajar materi materi yang akan di ujikan pada bulan juni nanti,tapi ketika saya mulai jenuh saya akan pergi untuk bermain bola.

Cerita Alumni Lainnya

Carissa Ruslina

Menjadikan diri ini manusia yang bertanggung jawab penuh atas keputusan yang akan di ambil, mengajarkan saya bahwa setiap keinginan tidak bisa kita dapatkan secara instan tetapi butuh banyak pengorbanan dan hati yang ikhlas

Luqyana

Pengalaman ini memberikan perubahan yang signifikan bagi diri saya, terutama dalam membangun kedekatan dengan Al-Qur’an. Saya semakin menyadari bahwa interaksi yang intens dengan Al-Qur’an akan mempermudah berbagai aspek kehidupan

M. Syibromilisi

Momen paling berkesan di Ar Rohmah adalah ketika mengikuti program safari dakwah,membuat saya menjadi tahu cara berbaur dengan masyarakat dan belajar mengamalkan ilmu saya disana