3 SANTRI SMP AR-ROHMAH PUTRI JUARA MHQ TINGKAT NASIONAL

ARROHMAH.CO.ID – Tiga santri SMP Ar-Rohmah Putri Islamic Boarding School Pesantren Hidayatullah Malang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional. Kali diajang Musabaqah Hifdzil Qur’an (MHQ) Zafest 2022 yang digelar oleh Zamzam Syifa Depok, Senin (14/3).

Mereka itu adalah Aisyah Azzahrah yang merebut juara 1, Meisya Neila Firdaus meraih juara 2 dan Aisyah Alifah sebagai juara harapan 1. Raihan prestasi itu diraih setelah para santri pilihan tersebut bersaing dengan ratusan peserta dari berbagai sekolah di Indonesia. Dan atas capaian itu mereka pun mendapatkan trofi, piagam penghargaan dan uang pembinaan.

Kurniawati selaku Ketua Kesantrian Madrasah Diniyah Ar-Rohmah Putri, mengaku bangga atas capaian anak didiknya tersebut.

“Syukur hamdulilah, santri Ar-Rohmah Putri kembali meraih prestasi,”ujarnya.

Ustadzah Nia, demikian akrab dipanggil pun berharap, prestasi yang ditorehkan tersebut bisa menjadi inspirasi bagi santri lainnya. Agar mereka tiada lelah menempa diri hingga bisa berprestasi di kemudian hari. (Kontributor : Nia | Editor : Hery Purnama)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

X