Madrasah Diniyah Ar-Rohmah Putri Gelar Tashih & Munaqasyah Metode Ummi

ARROHMAH.CO.ID — Madrasah Diniyah Ar-Rohmah Putri Pesantren Hidayatullah Malang menggelar munaqasyah dan Tashih Metode UMMI, Sabtu (30/01).
Sebanyak 130 santri SMP mengikuti munaqasyah UMMI yang bertempat di Aula Khadijah lantai 3 dan 67 santri SMA mengikuti Tashih calon guru Al-Quran yang bertempat di Perpustakaan Ar-Rohmah Putri Lantai 2.

Kegiatan ini diuji langsung oleh Tim UMMI Foundation Malang. Hadir selaku koordinator guru Al-Qur’an Ustadzah Chusnul Khotimah yang turut memantau langsung jalannya munaqasyah dan tashih.
Ustadzah Ima demikian panggilan akrabnya, menyampaikan kegiatan ini bertujuan sebagai alat evaluasi akhir pembelajaran Al qur’an yang ter-standart. Dengan adanya munaqasyah ini, kami ingin melihat sejauh mana hasil pembelajaran Al-Qur’an jika diuji oleh pihak eksternal.

Selain itu Ustadz Badrus selaku pentashih/penguji sekaligus pembina UMMI Malang menyampaikan perkembangan pembelajaran Al-Qur’an di Madrasah Diniyah Ar-Rohmah Putri sudah sesuai dengan yang diharapkan. Semoga kedepannya, Ar-Rohmah Putri dapat lebih banyak mengkader dan mencetak para guru Al-Qur’an yang profesional.

Walaupun diwarnai dengan ketegangan dan raut kecemasan para santri tetap antusias mengikuti manaqasyah dan tashih yang berlangsung sejak pukul 08.00-11.00 WIB. (Kontributor: Meilinda | Editor: Elweeldan)

(3) Comments

  • Emi purnamawati 04/02/2021 @ 07:52

    MasyaAllaaah….smg anak2 selalu diberikan kemudahan dan kelancaran dlm segala urusan kebaikan .
    Dan smg kegiatan ini akan memotifasi anak2 unt lebih rajin dlm belajar, dan mampu memberikan rasa percaya diri pd anak2 dlm bermunakqosah….Amin

  • Iin 05/02/2021 @ 15:27

    Anak sy sdh mndptkan setifikat lulus UMMi saat d SD mngapa harus ikut tes UMMi lagi y? Ap nda lbh baik waktu diniyyah.. ananda yg sdh pmy sertifikat UMMi foubdation d SD d buat mnambah hafalan qurannya.. ?? Syukran

    • User Avatar
      arrohmah.admin 10/02/2021 @ 08:11

      Terimakasih informasinya, utk tilawah tetap kami berikan sebagai pendampingan utk kualitas bacaan di tahfizh agar tetap terjaga dengan baik. Bagi ananda yg bacaannya sdh bagus ada penambahan materi di tilawahnya 🙏

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

X